Kalau anda mengunjungi Yogyakarta dan bermalam disana, rasanya
kurang afdol kalau anda belum menikmati malam di Alun-alun Kidul (Alkid) Yogyakarta.
Saat ini suasana di Alun-alun Kidul Yogyakarta sudah banyak berubah, tidak
seperti waktu jaman saya kuliah dulu.
Dahulu suasana di Alun-alun Kidul sangat tenang, jadi
cocok digunakan buat tempat penenang hati. Tapi sekarang ini
suasana Alun-alun Kidul bertambah meriah karena adanya mobil onthel penuh lampu
hias disana sini mulai menampakkan dirinya di malam hari.
Deretan mobil onthel hias yang ada di Alun-alun Kidul |
Walaupun sudah banyak perubahan
fungsi dari Alun-alun Kidul, setidaknya ada satu hal yang tidak berubah yaitu sebagai
tempat untuk nongkrong sambil menyaksikan aktivitas Masangin yang dilakukan
orang-orang di dalam Alun-alun Kidul.
Alun-alun Kidul (Alkid) Yogyakarta (sumber) |
Permainan Masangin sendiri, adalah
permainan dimana kita berjalan dengan mata tertutup dan melewati tengah antara
dua pohon beringin besar yang berada disana. Menurut mitos yang dipercaya turun
temurun, bagi siapa saja yang berhasil melakukan Masangin maka orang tersebut
hatinya bersih dan permohonannya akan terkabul. Jadi jangan heran kalau
melihat banyak orang dengan mata tertutup mencoba jalan dari pinggir alun-alun
ke titik antara dua beringin ini.
Waktu itu saya tidak melakukan permainan
Masangin, karena dulu saya sudah pernah mencobanya. Saya hanya menyewa
mobil onthel hias dengan harga sewa Rp. 50 ribu untuk 6 orang penumpang. Saya
bersama keluarga mengayuh ramai-ramai mengelilingi alun-alun sambil menikmati
musik yang ada dalam mobil onthel hias tersebut. Pokoknya dijamin seru deh?
Naik mobil onthel hias bersama keluarga |
Selain itu disekitar taman Alun-alun
Kidul juga banyak penjual mainan anak-anak dan penjual makanan. Kalau perut terasa
lapar, di sekeliling Alun-alun Kidul banyak terdapat lesehan dengan berbagai
menu makanan, seperti bakmi godog / bakmi goreng, roti bakar, jagung bakar,
wedang ronde maupun wedang bajigur.
Warung makan yang ada di sekitar Alun-alun Kidul (sumber) |
Jadi, Alun-alun
Kidul (Alkid) ini tempat yang wajib dikunjungi bagi para pengunjung yang bermalam
di Yogyakarta sebelum kembali pulang ke daerah asalnya masing-masing.
Menikmati Malam di Alun-alun Kidul Yogyakarta
Reviewed by denbaguse
on
22.00
Rating:
Tidak ada komentar:
Berkomentarlah secara bijak, jangan melakukan SPAM